CLASS MEETING DI SMP N 1 CISOMPET BERTEMAKAN KEAGAMAAN

CLASS MEETING DI SMP NEGERI 1 CISOMPET DENGAN TEMA KEAGAMAAN UNTUK MENGISI KEGIATAN BULAN RAMADHAN SETELAH PELAKSANAAN PAT/UKK

Oleh : Yogi Yuda Hidayat




Mengisi waktu luang antara setelah kegiatan PAT/UKK dan menerima raport, SMP Negeri 1 Cisompet mengadakan kegiatan class meeting  (kegiatan sekolah yang mempertemukan antar kelas dalam berbagai pertandingan dan perlombaan).

Lomba adalah sebuah kompetisi yang baik untuk meningkatkan kreatifitas siswa, adapun perlombaan yang dilaksanakan dalam kegiatan class meeting tahun ini di SMP Negeri 1 Cisompet bertemakan “keagamaan”, alasan tema tersebut yang diangkat dikarenakan kegiatan class meeting tahun ini bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, perlombaan yang dilaksanakan tersebut diantaranya lomba Dakwah Islamiyah (Da’i) dan Cerdas Cermat. Berikut manfaat kegiatan lomba bagi para siswa yang dapat saya paparkan :

1.        Meningkatkan Kreatifitas
Seorang siswa dalam melakukan kegiatan lomba pasti akan berusaha dengan sungguh - sungguh untuk memenangkan perlombaan tersebut. Hal ini memacu seorang siswa untuk menggali sedalam - dalamnya tentang materi perlombaan yang diselengkarakan.

2.        Meningkatkan Ketangkasan
Pada lomba - lomba yang membutuhkan tehnik dan skil tentu ini sangat membutuhkan kemampuan siswa. Pastinya mereka akan bersungguh - sungguh agar kemampuanya dalam kegiatan perlombaan tersebut keluar secara maksimal. dengan kata lain secara tidak sadar itu dapat memupuk ketangkasan seorang siswa

3.        Memupuk dan Melatih Mental
Sudah pasti ketegangan dalam sebuah perlombaan selalu dialami oleh para peserta lomba. Hal ini disebabkan karena dorongan psikis dalam diri siswa karena disaksikan oleh orang banyak, dan tentunya rasa takut untuk terlihat buruk di mata para penonton. Oleh karena sangat baik siswa yang sering melakukan perlombaan, karena lambat laun mental siswa tersebut semakin lama  akan semakin terbentuk.

4.        Meningkatkan Percaya Diri
Siswa yang pernah atau sering mengikuti kegiatan perlombaan tingkat kepercayaan dirinya tentunya lebih baik dibandingkan dengan siswa yang belum pernah mengikuti perlombaan, hal tersebut dikarenakan pengalaman yang lebih dimiliki oleh para siswa yang sering mengikuti perlombaan. Semakin siswa berpengalaman maka akan semakin meningkat pula tingkat kepercayaan dirinya.

5.        Sebagai Refresing Pembelajaran
Perlombaan meskipun seolah tampak seperti permainan namun sebenarnya itu adalah sebuah pembelajaran yang tidak disadari oleh para peserta didik. Seolah perlombaan menjadi refresing bagi para siswa yang jenuh dengan materi pelajaran yang hampir setiap hari dijejalkan pada otak peserta didik. Dengan perlombaan sejenak siswa akan melupakan materi pelajaran dan beralih pada kegiatan perlombaan yang sebenarnya itu juga masih masuk dalam kegiatan pembelajaran.

6.        Dapat Hadiah
Nah ini adalah tujuan dari setiap perlombaan. Siapa yang tidak senang jika dalam perlombaan mendapatkan juara. Ini adalah imbalan bagi para siswa yang kreatif dalam perlombaan.

Dokumentasi Kegiatan Class Meeting SMP Negeri 1 Cisompet :











Semoga memberikan manfaat yang sebesar - besarnya. Terima Kasih

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEKS PENGUCAPAN JANJI DAN PRAKATA PELANTIKAN PENGURUS OSIS

Substansi Hak dan Kewajiban Asasi Manusia Dalam Pancasila

MANFAAT KOMPUTER BAGI GURU DALAM PEMBELAJARAN